5 Aplikasi Meeting Online dan Video Conference Jarak Jauh Terbaik
Kecanggihan teknologi saat ini memungkinkan setiap orang mengurus segala macam keperluan dengan mudah melalui smartphone, laptop/PC.
Dalam hal ini, termasuk pula urusan pekerjaan hingga menggelar rapat yang tidak melulu harus dilakukan secara formal di kantor.
Karena, sekarang sudah ada beragam aplikasi meeting online terbaik yang dapat digunakan secara gratis di berbagai perangkat seperti smartphone maupun laptop/PC.
Dengan aplikasi rapat virtual ini, para pekerja profesional yang bekerja dari rumah tetap bisa berkomunikasi lancar dengan rekan kerja lain.
Aplikasi Meeting Online dan Video Conference Terbaik
Penggunaan aplikasi meeting online tentunya jauh lebih efektif dan menjadi solusi untuk komunikasi secara audio dan visual daripada hanya melalui pesan teks
1. Zoom Cloud Meeting
Tahun 2020, aplikasi panggilan video Zoom sedang hype dan banyak digunakan para pekerja kantoran untuk video conference dan meeting online di smartphone dan laptop.
Zoom dapat digunakan secara gratis dan mampu menampung hingga lebih dari 100 peserta rapat dengan pembatasan durasi meeting selama 40 menit.
Buat kamu yang lebih banyak menghabiskan waktu bekerja dari rumah, Zoom bisa menjadi aplikasi andalan.
2. Skype
Aplikasi video call terbaik berikutnya yang bisa kamu coba adalah Skype. Sampai saat ini, pengguna Skype sudah mencapai angka di atas 250 juta orang.
Skype juga menawarkan fitur-fitur menarik, seperti layanan panggilan suara dan pesan singkat, serta mendukung video call lintas platform.
Tak sampai disitu, layanan komunikasi milik Microsoft ini telah meluncurkan sebuah fitur baru yang memungkinkan orang melakukan video call tanpa harus mendaftar terlebih dahulu.
Diberi nama Meet Now, fitur tersebut nantinya bisa digunakan pengguna tanpa log-in ke akun Skype dan privasi pengguna akan terjaga.
Nantinya pengguna dapat dengan mudah membuat ruang percakapan di Skype tanpa log-in lewat situs resmi Skype.
Cukup melalukan beberapa klik sesuai dengan arahan yang diberikan oleh situs tersebut, pengguna pun bisa video call sepuasnya.
Selain video call, para pekerja kantoran saat ini banyak menggunakan Skype sebagai aplikasi meeting online dengan kapasitas 25 peserta rapat.
3. Cisco Webex Meetings
Cisco Webex Meetings merupakan aplikasi video conference untuk meeting jarak jauh yang sudah ada sejak tahun 90-an.
Meski awalnya dikenal sebagai aplikasi bisnis, Cisco Webex juga banyak digunakan para pekerja profesional yang bekerja dari rumah.
Aplikasi ini dapat digunakan secara gratis dan mampu menampung kapasitas peserta rapat hingga 100 orang tanpa ada batasan waktu.
4. Jitsi Meet
Berikutnya, ada platform open-source bernama Jitsi Meet untuk melalukan video conference dengan mudah hanya dengan akses situs resmi https://jitsi.org/jitsi-meet/.
Jitsi Meet juga tersedia berbasis aplikasi di Android maupun iOS. Aplikasi ini menawarkan beragam fitur menarik dan mampu menampung sebanyak 75 peserta rapat online.
5. Google Hangout Meets
Untuk urusan kuliah online dan rapat online, aplikasi Google Hangout Meets sangat mudah digunakan.
Kamu bisa unduh langsung di smartphone Android maupun iOS. Keunggulan aplikasi ini yaitu bisa terhubung langsung dengan Google ID pengguna.
Sehingga, memudahkan pengguna mencari kontak teman-teman yang ada di e-mail maupun Google contact.
Google Hangout Meets dapat digunakan untuk meeting virtual dengan jumlah peserta hingga 250 orang.
Komentar
Posting Komentar